Jakarta – Giring Ganesha kini resmi menjabat sebagai Wakil Menteri Kebudayaan. Sebagai bagian dari tugas barunya di kementerian, Giring menyatakan telah berdiskusi dengan Menteri Kebudayaan, Fadli Zon. “Minggu lalu kami sudah berkumpul, namun sebaiknya Pak Menteri yang menyampaikan prioritasnya karena baru pertama kali pertemuan,” ujar Giring kepada para wartawan di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (21/10/2024).
Giring mengungkapkan kekagumannya terhadap Fadli Zon yang telah menyusun berbagai rencana untuk program kerja. Usulan dari Giring juga diterima dengan baik oleh Fadli Zon.
“Tapi yang jelas Pak Fadli Zon luar biasa, dengan banyak rencana dan pembagian tugas yang jelas,” lanjutnya. “Beliau sangat terbuka, setiap ide yang saya dan rekan-rekan diskusikan kemarin diterima dengan baik.”
Giring menambahkan akan ada diskusi lanjutan mengenai rencana kerja, dengan fokus pada prioritas dan implementasi cepat. “Yang penting adalah mana yang bisa kita laksanakan secepat mungkin,” katanya.
Giring Ganesha Wamen Kebudayaan Menteri Kebudayaan Fadli Zon