Kota Gaza – Pasukan Israel melakukan serangan hebat ke bagian utara Jalur Gaza, mengakibatkan terbakarnya Rumah Sakit Indonesia. Serangan ini mendapat kecaman keras dari pemerintah Indonesia. Situasi semakin memburuk karena RS Indonesia merupakan salah satu dari hanya tiga rumah sakit yang masih berfungsi di tengah perang, dari total 10 RS di wilayah Palestina tersebut.
Menurut laporan saksi mata, sebagaimana diberitakan oleh The National dan Reuters pada Selasa (22/10/2024), pasukan Israel juga membakar bangunan-bangunan di sekitar RS Indonesia, tempat ribuan pengungsi Palestina berlindung.
Beberapa petugas medis yang masih bertugas di RS Indonesia mengatakan kepada Reuters bahwa insiden bermula ketika pasukan Israel menyerbu sebuah sekolah dekat rumah sakit, menahan sejumlah pria, dan membakar gedung sekolah tersebut. Api dari gedung sekolah menjalar hingga ke generator rumah sakit, menyebabkan pemadaman listrik. “Pasukan (Israel) membakar sekolah-sekolah di sebelah rumah sakit, dan tidak ada yang diperbolehkan masuk atau keluar,” ungkap seorang perawat di RS Indonesia yang enggan disebutkan namanya.