Konten:
Jakarta – Anggota DPR RI dari Fraksi Gerindra asal Sumatera Barat, Andre Rosiade, mengumumkan bahwa pemenang proyek pembangunan Flyover Sitinjau Lauik telah diumumkan. Proyek strategis ini dimenangkan oleh perusahaan Hutama Karya (HK).”Alhamdulillah, telah resmi diumumkan pada 21 Oktober bahwa Hutama Karya menang lelang KPBU Flyover Sitinjau Lauik dengan investasi tahap pertama mencapai lebih dari Rp 2,7 triliun, hampir Rp 2,8 triliun,” ungkap Andre dalam video yang diterima oleh detikcom, Senin (21/10/2024). Andre menjelaskan bahwa perkembangan terbaru proyek Flyover Sitinjau Lauik dapat diakses melalui situs Kementerian PUPR. Berdasarkan informasi resmi, proyek ini direncanakan selesai dalam kurun waktu 2,5 tahun.
Menurut Andre, ini adalah kabar baik bagi masyarakat serta diharapkan dapat disertakan dalam program 100 hari pemerintahan Pak Prabowo, sehingga peletakan batu pertama dapat segera dilakukan. Flyover ini merupakan kebutuhan mendesak bagi masyarakat Sumatera Barat dan akan menjadi bagian penting dari jalan lintas Sumatera yang segera terwujud.
Andre juga menekankan bahwa dirinya akan terus mengawal dan memberikan pembaruan informasi sesuai dengan aspirasi masyarakat Sumbar. “Kami berkomitmen sebagai wakil rakyat Sumbar untuk memperjuangkan aspirasi dan pembangunan di daerah ini, terutama pada masa jabatan kedua saya di DPR,” ujar anggota Dewan Pembina Partai Gerindra ini.
Dia menegaskan kembali tanggung jawabnya untuk mewujudkan harapan rakyat Sumatera Barat melalui peran aktifnya di Partai Gerindra, di bawah pimpinan Prabowo Subianto, presiden terpilih Republik Indonesia. “Kami akan terus bekerja keras untuk kepentingan masyarakat,” tutup Ketua DPD Gerindra Sumbar ini.